Estimasi Biaya Perawatan Berkala Suzuki GSX 150 Series Selama 2 Tahun, Enggak Sampai Juta-jutaan
12.000 kilometer (12 bulan)
Komponen yang perlu diganti kali ini hanya ada dua komponen, filter air cleaner atau saringan udara yang harganya Rp 6.100 dan oli mesin Rp 73.000. Ini merupakan waktu terakhir di mana Suzuki memberikan gratis ongkos jasa. Selanjutnya bayar.
16.000 kilometer (16 bulan)
Agar GSX 150 terus punya performa prima, kali ini rogohan kocek untuk keperluan penggantian spark plug (busi) seharga Rp 20.000, lalu filter oli (Rp 8.100), oli mesin (Rp 73.000) dan Coolant (Rp 44.000).
Jika ditambah dengan biaya jasa (Rp 67.500) total biayanya sekitar Rp 212.600.
20.000 kilometer (20 bulan)
Pemilik GSX hanya perlu mengganti oli saja yang harganya Rp 73.000, dan membayar jasa mekanik Rp 67.500.
24.000 kilometer (24 bulan)
Tepat dua tahun, penggantiannya hanya minus Coolant. Detailnya adalah spark plug (busi) seharga Rp 20.000, saringan udara (Rp 6.100),filter oli (Rp 8.100) dan oli mesin (Rp 73.000). Ditambah dengan biaya jasa (Rp 67.500) totalnya menjadi Rp 174.700.
Ini tentu hanya penggantian-penggantian yang terbilang pokok, belum termasuk komponen motor lain yang mengalami kerusakan.