Inilah Motor Bebek Pertama Yamaha di Indonesia
Feders-Perkembangan sepeda motor bebek sekarang ini jauh berbeda dengan motor bebek terdahulu. Sekarang motor bebek sudah punya tampilan yang keren dan modern dengan berbagi fitur dan teknologi.
Sama seperti halnya motor bebek Yamaha, jika dibandingkan dengan model dulu sangat jauh sekali perbedaannya.
Perkembangan motor bebek Yamaha dari masa ke masa semakin canggih. Bahkan kini motor bebek Yamaha punya beberapa jenis sebut saja Yamaha Vega Force, Yamaha MX-King dan Yamaha Jupiter Z.
Baca Juga- Mau Mudik Tapi Motor Kamu Mau Ditinggalkan, Begini Cara Meninggalkan Motor Saat Mudik Biar Aman
Feders tahu gak motor bebek pertama Yamaha yang masuk Indonesia ? Pertama kali motor bebek Yamaha masuk Indonesia secara CBU dari Jepang.
Pertama kali masuk Indonesia motor bebek Yamaha tahun 1973 bernama Yamaha V50, jika dilihat dari modelnya, hampir sama seperti Honda Super Cub.
Yamaha V50 dibekali dengan mesin dua langkah (2Tak) 50cc bahan bakarnya masih membutuhkan asupan oli samping dengan sistem bahan bakar karburator.
Baca Juga- Tips Mudik Malam Hari Naik Motor, Begini Caranya Biar Aman
Transmisi Yamaha V50 manual automatic clutch 3 Speed, memiliki berat 74kg, kapasitas tangki bahan bakarnya 4,5 liter.
Sedangkan dimensi Yamaha V50, panjang 1.840mm, lebar 645 mm dan tinggi 1.006mm. Bore x Stroke: 40.0 X 39.7 mm.
Itulah sejarhnya motor bebek Yamaha pertama di Indonesia. (federaloil.co.id)