Tahun Depan, Skutik 125 cc Yamaha Meluncur Lebih Dulu
Yamaha Indonesia sudah menegaskan kalau tidak akan ada model baru yang dilansirnya hingga akhir tahun ini. Rencana peluncuran produk barunya dikabarkan dimulai tahun 2014 mendatang.
Pembahasan yang sedang ramai dibicarakan adalah tentang dua produk Yamaha yang datang dari segmen berbeda yaitu sport dan skutik.
Seperti diketahui, Indonesia akan menjadi negara pertama yang mengawali debut motor sport 250 cc milik Yamaha. Namun, skutik 125 cc lah yang dipilih menjadi produk pertama Yamaha tahun depan.
"Sebelum 250 cc ada lagi, matik dengan kapasitas mesin 125 cc," kata Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development PT Yamaha Indonesia Motor Maufacturing (YIMM).
Meski belum ada kejelasan tentang skutik ini. Namun sudah bisa dipastikan motor ini akan menjadi lawan tangguh dari Honda Vario Techno 125. "Tunggu saja, Insya Allah tahun depan, yang jelas sebelum 250 cc, matik ini dulu yang diluncurkan," tambah Eko melalui DetikOto.
Beberapa waktu lalu, Yamaha diketahui telah mendapftarkan motor dengan nama Yamaha 2SV yang diyakini adalah skutik berkapasitas 125 cc dari Yamaha. Kita tunggu saja!