Suzuki A100 Motor Paling Keren di Zamannya
Feders-Saat ini kita mengenal Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 sebagai motor sport kelas 150cc yang sangat diminati di Indonesia. Namun tahukah Anda, motor sport keluaran Suzuki yang pertama masuk ke Indonesia?
Dalam catatan sejarah, “motor jantan” dari Suzuki pertama kali masuk dalam bursa otomotif Indonesia pada tahun 1973. Pada waktu itu motor tersebut diberi nama Suzuki A100.
Baca Juga- Federal Racing Pilihan Tepat Pengguna Motor Sport
Mungkin ada sebagian dari pembaca yang pernah menyaksikan secara langsung sosok motor “legendaris” ini.
Secara desain tampilan memang jauh berbeda ketika disandingkan dengan motor sport masa kini yang identik dengan lekuk tajam dan berkesan futuristik.
Meski dengan bentuk yang serba bulat, motor “klasik” ini sempat menjadi primadona pada masanya.
Motor ini terbilang ringan, karena berat kosongnya hanya 83 Kg saja. Meski demikian, motor ini didukung oleh mesin dua langkah berkapasitas 98cc yang menghasilkan daya puncak sebesar 9,3 hp pada 7500 rpm.
Baca Juga- Federal Matic, Oli Skutik Dengan Banyak Kelebihan
Kecepatan maksimum yang mampu ditempuh motor ini dikabarkan bisa mencapai 100 Km per jam.
Walaupun motor ini menggunakan mesin dua langkah yang membutuhkan asupan bahan bakar, bensin dan oli samping.
Tapi motor ini sudah memiliki rotary valve dengan sistem pompa oli otomatis yang disebut dengan CCI. Sistem rotary valve adalah sistem dimana buka tutup saluran gas baru yang diatur oleh sebuah katup berputar. Katup rotary digerakkan oleh poros engkol.
Sepeda motor ini diproduksi oleh Suzuki Motor Co. Ltd di Hamamatsu Jepang dan di import oleh PT. Indohero Steel & Engineering Co.
Baca Juga- Motor Matic Pakai Federal Matic, Tapi Jangan Sampai Salah Pilih Ya
Selain diproduksi di Jepang, motor ini juga diproduksi di India dengan nama yang sama (A100) dan di Tiongkok dengan beragam nama.
Sebenarnya motor ini sudah lebih dulu dipasarkan di Jepang pada tahun 1966, namun baru masuk ke Indonesia pada tahun 1973.
Motor ini dihentikan penjualannya pada tahun 1999 dengan harga Rp 8.260.000 dan dengan nama Suzuki A100 Econos XT.(federaloil.co.id)
Sumber http://suzuki-motor.co.id