Beranda / Berita / Ini

Ini Cara Agar Motor Injeksi Tidak 'Rewel'

Tanggal : , Penulis : adit

Ini Cara Agar Motor Injeksi Tidak 'Rewel'

Motor bersistem bahan bakar injeksi artinya bicara kelistrikan yang harus prima, kesalahan atau kerusakan sedikit saja pada sistem kelistrikan bisa membuat motor kamu mogok.

Accu sebagai pembangkit daya harus memiliki stok listrik yang memadai, untuk itu pastikan tegangan listrik di accu motor injeksi kamu sesuai dengan yang ditetapkan pabrikan.

Sistem kelistrikan motor injeksi menjadi bagian vital karena teknologi injeksi bergantung pada arus listrik yang stabil. ECU (Electronic Control Unit) sebagai otak dari sistem injeksi bergantung sepenuhnya pada arus listrik accu.

Selanjutnya sekring-sekring sebagai pengaman jalur listrik bilamana terjadi arus pendek, periksa kondisi sekring mulai dari sekring utama sampai sekring lainnya, bersihkan jika ada kerak yang menempel karena kerak ini akan mengganggu arus listrik.

Kondisi kabel bodi juga harus dipastikan rapi, tidak ada cacat yang akan mengganggu arus listrik, juga harus diperhatikan kalau Feders memasang aksesoris motor yang menggunakan listrik seperti lapu, klakson dan lainnya, jangan sampai aksesori ini menyedot daya listrik yang besar sehingga membuat arus listrik tidak stabil.

Lakukan selalu pemeriksaan berkala kelistrikan motor injeksi kamu agar selalu dalam keadaan prima. (federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine