Permintaan Ekspor Motor TVS Tetap Tinggi
Penjualan sepeda motor TVS di Indonesia memang kurang memuaskan. Khususnya di tahun 2012 lalu, motor yang diproduksi PT TVS Motor Company Indonesia hanya terjual sebanyak 18.252 unit. Tapi mereka tetap bertahan karena permintaan ekspor yang tetap tinggi.
"Penjualan kami di 2012 mengalami penurunan dibandingkan dengan 2011. Di 2012 penjualan kami mencapai 18.252 unit, sedangkan di 2011 penjualan kami mencapai 23.422 unit," ujar Corporate Communications PT TVS Motor Company Indonesia, Nurlida Fatmikasari melalui berita yang dibuat DetikOto.
Berbeda dengan pendistribuasiannya di dalam negeri, tahun lalu pengiriman unit motor TVS ke luar negeri justru meningkat.
"Di 2011 kami berhasil mengekspor 43 persen dari 23.422 unit, sedangkan di 2012 kami berhasil mengekspor hingga 49 persen dari 18.252 unit, Inilah yang membuat kami bisa bertahan dan bersaing," paparnya.
Nurlida bahkan menyatakan TVS telah menerima banyak pesanan di 2013 ini. Saat ini pabrik berkapasitas produksi 300 ribu per tahun ini telah memnuhi kebutuhan pasar Asia Tenggara. Permintaan yang paling banyak adalah dari Filipina dilanjutkan dengan Myanmar, Laos, Malaysia dan negara lainnya seperti Afrika Barat.