Beranda / Berita / Insiden

Insiden Kecelakaan Ramaikan Tes Ban Michelin

Tanggal : , Penulis : admin

Insiden Kecelakaan Ramaikan Tes Ban Michelin

Tes pra musim telah usai dan kini saatnya para pembalap kelas MotoGP mencoba ban yang akan digunakan pada musim balap 2016, Michelin. Seperti yang telah kita ketahui Michelin akan menjadi ban resmi dari ajang MotoGP di musim 2016 mendatang menggantikan Bridgestone yang cukup lama malang-melintang di dunia balap MotoGP.

Tes ban Michelin yang berlangsung pada hari kamis (25/2) kemarin nampaknya tak berjalan dengan mulus. Terhitung empat pembalap harus ‘mencium’ panasnya aspal sirkuit Sepang, Malaysia. Aleix Espargaro (Suzuki), Jack Miller (Honda), Jorge Lorenzo (Yamaha) and Andrea Dovizioso (Ducati) harus terhenti lantaran grip dari ban Michelin belum optimal.

Perlu diketahui tes kali ini merupakan tes pertama para pembalap menggunakan ban Michelin. Sampai saat ini belum ada rilis resmi dari phak Michelin mengenai kecelakaan yang menimpa beberapa pembalap papan atas ini. Pihak Dorna juga belum merilis catatan waktu para pembalap yang mengikuti tes ban Michelin di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Artikel Lainnya

Alex Marquez & Fabio Di
26 November 2023

Alex Marquez & Fabio Di

x Check if your product is genuine