Alasan Mengapa Motor Injeksi Lebih Irit BBM Dibandingkan Karburator
Federal Oil - Seiring perkembangan teknologi, motor injeksi secara luas diakui lebih hemat dalam penggunaan bahan bakar dibandingkan dengan motor karburator
Untuk sepeda motor modern saat ini, tampaknya semua sudah menggunakan injeksi sebagai pengabut bahan bakarnya, menggantikan teknologi karburator yang telah ada sebelumnya.
Namun sebagai pengendara, tentunya penggunaan teknologi injeksi ini sangat berpengaruh dengan konsumsi bahan bakar sepeda motornya karena dinilai akan lebih irit dalam penggunaannya.
Ada beberapa alasan yang menjelaskan mengapa motor injeksi memiliki efisiensi yang lebih baik dalam hal konsumsi bahan bakar
Pada dasarnya, injeksi maupun karburator memiliki fungsi yang sama, yakni sebagai komponen yang bisa menyemprotkan bensin sebagai bahan bakar kedalam ruang bakar atau mesin.
Fungsi injeksi sepenuhnya dikendalikan oleh Electronic Control Unit (ECU) yang menjadi otak pengaturan asupan bahan bakar yang sesuai penggunaannya di sepeda motor.
ECU juga mengatur banyaknya asupan bensin yang masuk dan dibakar serta banyaknya asupan udara yang perlu disesuaikan juga kedalam ruang bakar agar seluruh pembakaran sempurna.
Injeksi juga mampu mengatur campuran udara dan bahan bakar secara lebih baik daripada karburator. Dengan menggunakan teknologi sensor yang canggih, motor injeksi dapat menyesuaikan campuran udara dan bahan bakar untuk kondisi jalan yang berbeda, seperti saat akselerasi atau saat melaju stabil.
Ini menghasilkan efisiensi bahan bakar yang lebih tinggi.
Dari sisi perawatan juga ternyata teknologi injeksi ini memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan karburator yang bisa saja harus secara rutin dibersihkan dari geram atau kotoran yang ada dan masuk dari bagian tangki motor.
Untuk perawatan injeksi, pengendara cukup menyemprotkan injector cleaner agar bagian dalam injektor bersih maupun secara rutin dalam servis menyeluruh dibersihkan dengan cara melepas bagian injektor dengan bensin agar seluruh kotoran bisa rontok dan kinerja injektor bisa kembali prima.
Jangan lupa juga selalu bersihkan bagian filter bensin di motor injeksi, agar asupan bensin yang masuk tetap terjaga kebersihannya, juga pengendara harus selalu menggunakan bensin tanpa timbal agar kinerja filter bensin dan injektor bisa selalu maksimal.
Selain itu, menggunakan oli yang sesuai spesifikasi mesin motor juga bisa membuat konsumsi bensin makin irit dan motor makin nyaman saat digunakan.
Feders bisa gunakan produk pelumas dari Federal Oil™, agar motor Feders bisa semakin nyaman saat digunakan, karena Federal Oil™ memiliki keunggulan Triple Comfort Formula yang bisa bikin makin nyaman yakni, bisa menghemat BBM 5%, mesin lebih dingin 5°C dan tarikan lebih responsif.
(federaloil.co.id)
TAGS
Triple Comfort Formula makin irit makin nyaman lebih hemat bbm motor injeksi lebih irit bensin irit bahan bakar irit bensin Motor Karburator keunggulan motor injeksi