Beranda / Berita / Federal Supreme Xx

Yamaha MX-King 150 2019 Lebih Keren

Tanggal : , Penulis : Ric

Yamaha MX-King 150 2019 Lebih Keren

Feders-Diam-diam Yamaha Indonesia meluncurkan MX-King terbaru dengan desain facelift dan warna baru. MX-King generasi terkini hadir dengan balutan warna Metallic Blue, Matte Red serta Metallic Orange.

Untuk desain body, MX-King masih mempertahankan gaya agresif dengan lekukan tajam yang menjadi ciri khasnya. Beragam fitur baru turut disematkan pada motor berkapasitas mesin 150cc ini.

Mulai dari lampu depan bergaya sporty yang sudah menggunakan teknologi LED dan speedometer full digital. Yamaha MX-King juga telah dilengkapi dengan hazard lamp yang berfungsi sebagai tanda ketika pengendara mengalami kondisi darurat.

Ban tubeless dengan ukuran yang lebih besar dari model sebelumnya yakni 90/80-17 dibagian depan serta 120/70-17 dibagian belakang membuat rasa berkendara menjadi semakin stabil dan terlihat gagah.

“MX-King generasi terbaru merupakan upaya dari Yamaha untuk terus memberikan nilai tambah bagi para pecinta motor moped bergaya sport yang ada di tanah air. Yamaha mencoba mendengarkan kebutuhan konsumen untuk dapat menghadirkan motor moped yang tidak hanya memiliki tampilan lebih sporty namun juga kaya akan fitur guna meningkatkan performa saat berkendara,” terang Yordan Satriadi selaku Deputy GM Marketing PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg.

MX-King membawa mesin Fuel Injection berkapasitas 150cc dengan 5 percepatan berpendingin cairan.

Tenaga yang dihasilkan sebesar 11.3 kW/ 8,500rpm dengan torsi maksimum mencapai 13.8 kW/ 7,000rpm.

MX-King generasi terbaru dijual seharga Rp 22,900,000 dan Rp 23,200,000 (OTR Jakarta) untuk edisi Movistar Livery.

Buat Feders pengguna Yamaha MX-King 150, pilihan olinya Federal Supreme XX 50 yang memiliki spesifikasi SAE 20W-50 API SJ JASO MA untuk Pelumas sintetik mesin motor 4T transmisi manual.

Federal Supreme XX 50 memiliki keunggulan Wear Protection Technology, yang bisa memberikan Perlindungan maksimal terhadap gesekan. Kemudian Double Act Cleaner, Membersihkan komponen mesin motor 2X lebih efektif.

Untuk menjaga performa mesin, sebaiknya rutin mengganti oli mesin setiap 2.000 KM atau 2 bulan sekali. Penurunan performa pelumas dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti kondisi jalan (geografis), debu, macet, bahan bakar, udara panas, dan pola berkendara.(federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine