Beranda / Moto2 / Federal Oil

Test Pertama Gemilang, Sam Lowes Girang Bukan Kepalang

Tanggal : , Penulis : adit

Test Pertama Gemilang, Sam Lowes Girang Bukan Kepalang



 

Hasil test pra-musim pertama yang berlangsung 12-13 Oktober lalu di sirkuit Jerez, Spanyol sangat baik bagi Sam Lowes dan tim Federal Oil Gresini Moto2. Pembalap bernomor start 22 ini mencetak catatan waktu tercepat di hari kedua.

Di akun sosial media pribadinya, Lowes terus mengumbar kepuasannya setelah mencoba motor barunya, dan memang terbukti ia cepat beradaptasi bahkan lebih dari itu, pembalap asal Inggris ini menorehkan hasil gemilang.

"Bicara grip, sasis Kalex 2016 yang telah saya coba mirip-mirip dengan sasis yang saya pakai di musim 2015, hanya saja Kalex bisa cepat merevisi grip ketika mulai muncul gejala spin. Dengan motor ini saya bisa cepat mendapatkan kembali grip, sementara yang saya rasakan ketika pakai sasis Speed Up membutuhkan waktu agak lama malah cenderung spin. Grip dibagian depan sangat baik ketika melaju dibelokan dengan kecepatan tinggi. Hal tersebut membuat perbedaan besar dan membuat motor baru saya mudah dikendarai," ujarnya.

Kelebihan sasis Kalex 2016 yang cepat merevisi spin membuat catatan waktu tiap lapnya lebih cepat, karena merevisi gejala spin di belokan berarti menurunkan atau menahan kecepatan, semakin lama proses revisi spin berarti semakin banyak waktu yang terbuang di tikungan.

Pada musim 2015 yang baru saja berakhir, Lowes satu-satunya pembalap yang menggunakan sasis Speed Up yang konsisten berada di lima besar peraih poin kejuaraan, hal tersebut merupakan prestasi menakjubkan mengingat pendapat dari beberapa pembalap bahwa sasis Speed Up memiliki karakter yang agak sulit dibanding Kalex.

"Memang hanya ada sedikit perbedaan antara keduanya (Kalex dan Speed Up), namun di kelas dengan persaingan serapat ini, dimana semua pembalap menggunakan mesin yang sama jenis dan performanya, perbedaan yang sedikit itu justru akan menghasilkan langkah yang besar," kata pembalap berusia 25 tahun ini.

'Jam terbang' Lowes diatas sasis Kalex masih minim, tentunya masih banyak yang belum dikembangkan olehnya. Tapi Lowes memulainya dengan sangat cemerlang, kemajuannya selama test pertama terlihat signifikan. Tentu Lowes akan terus mencari set up terbaik agar mampu lebih cepat lagi.

Test kedua pra-musim akan dimulai hari ini (16/11) di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol. Penasaran dengan hasilnya ? Ikuti terus perkembangannya di web ini Feders.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine